Cara Daftar Mudik Gratis Pemprov Jawa Timur, 161 Bus Disiapkan

radarutama.com – Pemerintah Provinsi Jawa Timur menyiapkan 161 bus untuk program mudik gratis pada Lebaran 2023. Pendaftaran Mudik Gratis 2023 bisa melalui Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Timur mulai 27 Maret-10 April 2023.

“Persayaratan pendaftaran dengan melampirkan kartu tanda penduduk, kartu keluarga, dan bukti telah melaksanakan vaksinasi penguat,” kata Gubernur Provinsi Jawa Timur Khofifah Indah Parawansa seperti dikutip Pikiran-rakyat.com dari Antara.

Bus mudik gratis akan diberangkatkan dari kantor Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Timur di Jalan Ahmad Yani, Kota Surabaya ke berbagai daerah di wilayah Provinsi jawa Timur mulai 9 April 2023.

“Armada ynag berangkat pada 9 April 2023 sebanyak 90 bus dengan tujuan 20 kabupaten/kota,” sebut Khofifah.

Layanan bus mudik gratis menjangkau sejumlah rute yakni Surabaya-Madiun, Surabya-Magetan, Surabaya-Ponorogo, Surabaya-Nganjuk, Surabya-Tulungagung, Surabaya-Blitar, Surabaya-Trenggalek, Surabaya-Bondowoso, dan Surabaya Pacitan.

Selain itu, layanan mudik gratis juga meliputi rute Surabaya-Jember, Surabaya-Malang-Blitar, Surabaya-Banyuwangi, Surabaya-Ngawi, Surabaya-Tuban, Surabaya-Sumenep, dan Surabaya-Bojonegoro.

Khofifah Indarparawansa juga akan mengakomodasi warga Jawa Timur yang tinggal dan bekerja di Jakarta.

“Kami sediakan sebanyak 34 armada bus di Jakarta. Di antaranya sebanyak 20 bus akan diberangkatkan pada tanggal 18 April dari Anjungan Jatim di Taman Mini Indonesia Indah atau TMII Jakarta tujuan Jatim. Saat arus balik dari Jatim ke Jakarta nanti kami juga telah menyiapkan sebanyak 14 armada bus,” kata Khofifah menambahkan.

Bagi Anda yang ingin mengikuti program Mudik Gratis Pemprov Jawa Timur dapat mengikuti langkah-langkah berikut.

Demikian program mudik gratis Provinsi Jawa Timur dan cara pendaftaraannya.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!