Bisnis  

PLN suplai listrik andal pada pertandingan Piala Dunia U-17 di JIS

Radar Utama – PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya menyuplai listrik andal pada pertandingan Piala Dunia U-17 di Jakarta International Stadium (JIS), Tanjung Priok, Jakarta Utara.

“Kami menyiapkan pasokan listrik empat lapis di JIS serta pasokan listrik dua lapis di seluruh tempat latihan dan hotel para atlet,” kata General Manager PLN UID Jakarta Raya Lasiran saat dikonfirmasi di Jakarta, Minggu.

Lasiran mengatakan adanya pasokan ini tentunya diimbangi dengan pengamanan yang dipantau secara terus menerus (realtime).

Selain pengamanan, pihaknya juga mendukung dengan mengalirkan sistem kelistrikan andal dari PLN melaluimonitordigital mulai dari sisi suplai maupun pemakaian listrik langsung di lokasi acara.

“Kami telah menyiapkan inovasi digitalDistribution Command Center (DCC) Mobile di posko siaga Piala Dunia U17 yang berlokasi di Jakarta Internasional Stadium (JIS),” terangnya.

DCC Mobile diharapkan mampu bersiaga membantu petugas PLN untuk melakukan pemantauan dan pengukuran beban demi memastikan tidak ada anomali pada suplai listriknya.

Selama acara berlangsung, nantinya petugas PLN bersiaga langsung di lokasi yaitu di panel listrik, gardu distribusi, Uninteruptible Power Supply (UPS), dan juga di Distribution Control Center (DCC) Mobile.

“Secara berkala petugas melakukan pemantauan dan pengukuran beban listrik yang laporannya dipantau secara realtime,” tuturnya.

PLN UID Jakarta Raya juga telah menyiapkan lima posko siaga khusus, 276 personel gabungan, empat unit gardu bergerak berkapasitas4.000 kVA, 13 UPS dengan kapasitas 2.800 kVa, 18 mobil pelayanan teknik, 23 motor pelayanan teknik, serta empat unit mobil crane.

Polda Metro Jaya mengerahkan 2.348 personel untuk mengamankan pergelaran internasional Piala Dunia U-17 yang akan berlangsung pada 10 November – 2 Desember 2023 salah satunya berlokasi di Stadion Jakarta Internasional Stadium (JIS), Jakarta Utara.Penyelenggaraan Piala Dunia U-17 juga berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya), Stadion Manahan (Solo), dan Stadion Si Jalak Harupat (Bandung).

error: Content is protected !!