5 Alasan Laptop Acer Swift 5 Aerospace Cocok untuk Profesional

radarutama.com – Laptop Acer Swift 5 Aerospace

Dream – Dalam aktivitas bisnis, aset pribadi seperti laptop tidak hanya berfungsi sebagai alat penunjang pekerjaan saja, tetapi juga dapat menjadi sarana personal branding yang memberikan citra positif.

Pebisnis yang menggunakan laptop dengan kualitas premium, tentunya akan lebih mampu meyakinkan klien atau mitra kerja dibandingkan pebisnis yang menggunakan laptop ala kadarnya.

© Istimewa

Salah satu laptop terbaik yang dibuat khusus buat kalangan profesional adalah Acer Swift 5 Aerospace. Laptop kerja professional ini memiliki performa yang kencang karena ditenagai oleh prosesor Intel® Core™ i7 dan memiliki tampilan mewah dengan warna emas di bagian tepinya.

Untuk mengetahui lebih banyak terkait laptop Acer Swift 5 ini, simak 5 alasan yang membuat laptop Acer Swift 5 Aerospace cocok untuk kalangan profesional berikut ini.

Alasan Laptop Acer Swift 5 Aerospace Cocok untuk Profesional

© Acer

1. Menghemat Waktu dan Meningkatkan Efisiensi Kerja

Alasan utama yang membuat laptop Acer Swift 5 Aerospace cocok untuk profesional adalah performanya yang luar biasa sehingga dapat menghemat waktu dan meningkatkan efisiensi kerja para pebisnis aktif dan profesional.

Hal ini dimungkinkan berkat dukungan dari prosesor Intel® Core™ i7-1260P atau prosesor Intel® Core™ i5-1240P Generasi ke-12 yang menyuguhkan performa andal hingga 12 core. Prosesor ini juga didukung oleh RAM dan memori penyimpanan berkapasitas besar, yakni RAM LPDDR5 16 GB dan kapasitas penyimpanan SSD Pcle Gen 4 hingga 1 GB.

Luar biasa, bukan? Acer sepenuhnya memahami kebutuhan para pebisnis profesional akan laptop yang memiliki performa tinggi yang dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan efisiensi kerja. Mengingat, prinsip dari para profesional yaitu waktu adalah uang, maka Acer Swift 5 Aerospace merupakan laptop andalan untuk menunjang hal tersebut.

Hal ini semakin disempurnakan oleh kehadiran sertifikat platform Intel® Evo™. Sertifikat yang satu ini sebagai bukti bahwa Acer Swift 5 Aerospace merupakan laptop berkinerja responsif, baterai tahan lama dan sudah fast charging, dan telah dilengkapi dengan fitur instan wake.

2. Memungkinkan Presentasi Online dari Mana Saja

Model kerja saat ini tidak terlepas dari yang namanya model kerja remote atau work from home. Tidak terkecuali bagi para pebisnis dan profesional yang terbiasa melakukan presentasi secara online di tengah mobilitas yang tinggi.

Laptop Acer Swift 5 Aerospace merupakan solusi atas masalah tersebut karena memiliki fitur kamera super jernih Full HD dan Acer PurifiedVoice™ (Noise cancellation) yang memungkinkan penggunanya untuk melakukan berbagai aktivitas konferensi video, seperti meeting atau presentasi secara virtual, dilakukan dari mana saja, bahkan dari tempat yang bising sekalipun.

Hal ini karena fitur Acer PurifiedVoice™ (Noise cancellation) akan membuat output suara dari penggunanya terbebas dari noise.

© Acer

3. Dirancang Dengan Tampilan yang Premium

Acer memahami kebutuhan para profesional akan aset pribadi berupa laptop yang tidak hanya canggih dan mudah dibawa kemana-mana, tetapi juga memiliki tampilan yang premium untuk kebutuhan personal branding.

Salah satu keunggulan dari Acer Swift 5 Aerospace adalah desainnya yang memukau dan terkesan mewah. Bagian tepi dari laptop ini dibuat dengan metode diamond cut yang presisi serta melewati pemrosesan Anodic Luxury Gold treatment untuk menghasilkan warna emas yang elegan dan mewah di bagian sisinya.

Hal ini tentunya menjadi jawaban atas kebutuhan personal branding yang ingin dibangun oleh setiap pebisnis profesional.

Selain itu, sasis yang dimiliki laptop ini dibuat dari material aluminium aerospace-grade, yang menghasilkan bagian penutup yang kokoh untuk melindungi berbagai komponen penting sekaligus membuatnya nyaman saat digenggam.

4. Produktivitas Meningkat Berkat Konektivitas yang Lengkap

Laptop Acer Swift 5 Aerospace ini memang luar biasa. Tidak hanya tipis, ringan, dan memiliki performa hingga 12 core, tetapi juga memiliki konektivitas yang lengkap yang sangat berguna dalam meningkatkan produktivitas kerja.

Pada laptop ini tersedia berbagai port yang dibutuhkan, mulai dari dua port USB Type-C (Thunderbolt 4), dua port USB 3.2 Gen 1, port HDMI 2.1 dan jack audio 3,5 mm. Kesemuanya dapat dimanfaatkan untuk keperluan profesional.

Tak hanya itu, laptop Acer Swift 5 juga dilengkapi teknologi Killer Wi-Fi 6E yang dirancang khusus untuk memberikan pengalaman terbaik dalam aktivitas komunikasi dan streaming.

© Acer

5. Membuat Kerja Lebih Asyik dan Sehat

Hal yang tidak kalah pentingnya yang membuat Acer Swift 5 Aerospace cocok untuk profesional adalah layarnya yang signifikan lebih sehat untuk mata para penggunanya. Hal ini merupakan hal penting mengingat para profesional merupakan para pekerja dengan mobilitas tinggi dan membutuhkan konsentrasi yang tinggi.

Laptop Acer Swift 5 Aerospace dilengkapi teknologi layar sentuh IPS berukuran 14 inci dengan rasio 16:10 dan resolusi WQXGA 2560 x 1600 yang memanjakan mata. Layar Acer Swift 5 Aerospace juga dilapisi dengan teknologi Antimicrobial® Corning® Gorilla® Glass yang dapat melindungi pengguna dari ancaman mikroba berbahaya.

Berdasarkan uraian di atas, dapat disimpulkan Acer Swift 5 Aerospace merupakan laptop yang tepat untuk kalangan profesional karena dilengkapi dengan berbagai fitur yang menunjang aktivitas kerja para profesional saat ini, di antaranya yaitu fitur penghilang noise dan layar yang secara signifikan lebih sehat untuk mata penggunanya.

Demikianlah ulasan terkait alasan laptop Acer Swift 5 cocok untuk kalangan profesional. Tertarik membeli laptop ini? Laptop ini bisa didapatkan di e-commerce, Acer eStore, Acer Store dan toko komputer yang berpartisipasi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!